Upaya pemerintah dalam mendukung hilirisasi mineral dan batubara, serta kebijakan Domestic Market Obligation (DMO), tidak terlepas dari dampak negatif terhadap lingkungan akibat ekspansi industri mineral dan batubara. Limbah industri kerap menjadi sorotan karena menimbulkan pencemaran udara dan kerusakan lingkungan.
Oleh karena itu, perusahaan harus secara konsisten dan ketat mengacu pada prinsip-prinsip keberlanjutan. Untuk mengendalikan pencemaran dan kontaminasi, peralatan serta jalur distribusi harus diperiksa secara berkala, selain memastikan seluruh kegiatan pertambangan aman dari aspek keselamatan dan kesehatan kerja.
Solusi
IDSurvey menyediakan layanan komprehensif yang mencakup upaya mitigasi risiko, persyaratan perdagangan, pemenuhan standar mutu, lingkungan, dan K3, serta berbagai layanan lain yang berkaitan dengan sektor pertambangan mineral dan batubara, dengan memperhatikan aspek keberlanjutan perusahaan, praktik pertambangan berkelanjutan, serta peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Setiap layanan kami diberikan sesuai dengan standar nasional dan internasional untuk memenuhi kebutuhan pengembangan sektor pertambangan mineral, sehingga dapat mengurangi dampak kerusakan lingkungan serta mencegah terjadinya kecelakaan kerja.
Sub - Sektor

Pertambangan

Pengolahan/Pemurnian Hasil Tambang (Smelting)

Penyimpanan Hasil Tambang

Kualitas Hasil Tambang

Bongkar Muat & Pengangkutan Hasil Tambang

Lainnya
